Horeg Culinary Papua

OVERVIEW

Profil Perusahaan

CV. Horeg Culinary Papua Verhos Misitama

Horeg Culinary Papua hadir sebagai bentuk wujud sumbangsih kami di dalam memperkenalkan masakan-masakan nusantara secara khusus masakan tradisional olahan Papua, dimana banya pendatang baik domestik maupun manca negara yang belum mengenal masakan khas Papua tersebut.

Kami juga hadir menyajikan olahan oleh-oleh berbahan baku Papua dengan bahan dasar hipere/petatas. Kami menyajikan tempat yang bernuansa modern klasik dengan ornamen-ornamen Papua. Besar harapan kami, Papua bisa dikenal lebih luas bukan hanya sebagai pulau besar tetapi juga masakan-masakan khasnya.

Horeg Culinary Papua sendiri melakukan opening pada bulan Agustus 2018, dengan didukung team yang ahli dibidang kuliner. Kami siap melayani semua konsumen baik perorangan, keluarga, instansi sampai kepada acara skala besar.

Kami menyediakan pelayanan ruangan seperti: Resto, Cafe, VIP Room serta Hall untuk acara pertemuan besar dengan tempat parkir yang nyaman, ruangan full AC, dekorasi yang bagus dengan spot nuansa Papua.
Kami hadir untuk memberikan yang berbeda dengan yang lainnya.

OVERVIEW

Keunggulan

Horeg Culinary Papua

Verhos Misitama Group

Berikan inovasi terbaikmu, mari bergabung dengan kami!

Contact Us